Perpustakaan POLKESYO Raih Dua Penghargaan dari Kementerian Kesehatan RI dalam Rangka HKN tahun 2022

Perpustakaan POLKESYO Raih Dua Penghargaan dari Kementerian Kesehatan RI dalam Rangka HKN tahun 2022

Perpustakaan POLKESYO Raih Dua Penghargaan dari Kementerian Kesehatan RI dalam Rangka HKN tahun 2022

library.poltekkesjogja.ac.id – Jakarta, Sabtu (5/11) Kementerian Kesehatan memberikan 116 penghargaan di 17 kategori sesuai dengan Pilar Transformasi Kesehatan. Dari 17 kategori, sebanyak 10 kategori berasal dari satuan kerja di lingkungan Kemenkes. Bertempat di ICE BSD penghargaan tersebut menjadi rangkaian penutupan kegiatan pameran HKN Ke 58.

Salah satunya Kementerian Kesehatan RI menyelenggarakan kegiatan Pemilihan Perpustakaan Terbaik dan Pustakawan Terbaik di lingkungan Kementerian Kesehatan Tahun 2022. Pada kegiatan tersebut Poltekkes Kemenkes Yogyakarta meraih dua penghargaan, Juara  Perpustakaan Terbaik I dan  Pustakawan Terbaik I atas nama Sapto Harmoko, SIP, MA. Penghargaan diberikan oleh Menteri Kesehatan RI yang pada kesempatan ini diwakili oleh Direktur Jenderal Kesehatan Masyarakat, dr. Maria Endang Suniwi, M.P.H.

Penghargaan ini sebagai bukti bahwa kegiatan di perpustakaan Polkesyo berjalan baik sesuai standar dan pustakawannya pun bisa bekerja dengan baik. Harapan ke depan, Semoga penghargaan yang diraih mampu meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan. (SS)

 

Selamat & Sukses Kepada Sudaryati Setyorini. S.I.Pust (Pustakawan Polkesyo) atas diraihnya Terbaik 1 Pegawai Administrasi terbaik Dalam Rangka Dies Natalis Poltekkes Kemenkes Yogyakarta XXI Tahun 2022